Berita

Rumah Pusat Edukasi Data Market Berita Perdagangan Mau Mengenal Trading Forex? Ketahui Mitos-Mitosnya Dulu

Mau Mengenal Trading Forex? Ketahui Mitos-Mitosnya Dulu

by Didimax Team

Tidak bisa disangkal bahwa forex trading merupakan aktivitas trading terbesar di dunia. Perputaran modal dalam forex trading bisa mencapai triliunan US dolar dalam sehari. Banyak badan dan orang yang terlibat dalam pasar forex seperti bank, trader, broker, perusahaan dan lain sebagainya. Seorang forex trader bisa melakukan perdagangan forex 24 jam sehari terus-menerus, karena pasar forex ada di beberapa negara di belahan dunia yang berbeda.

Dengan perputaran uang yang sangat besar setiap harinya, maka secara teori sangat mudah untuk mendapatkan keuntungan dari forex trading. Forex trading masuk dalam kategori high risk high return. Maksudnya adalah potensi keuntungan sangat besar meskipun resiko kerugiannya juga sangat besar. Di sinilah seorang trader harus pintar dalam mengelola resiko yang ada. Dalam kesempatan ini, kita akan bahas tentang beberpa mitos yang beredar di masyarakat tentang forex trading.

Untuk Menjadi Trader Anda Harus Mengerti dalam Bidang Ekonomi

Untuk menjadi trader handal, anda tidak harus mengerti tentang ilmu ekonomi. Pada kenyataannya, jarang sekali orang ekonomi yang menjadi trader profesional. Mereka biasanya menjadi pengamat ekonomi saja dan tidak menjadi trader. Di lain sisi, banyak mereka yang bekerja di bank dan jasa keuangan yang bukan datang dari latar belakang ekonomi.

Hal yang dibutuhkan seorang trader adalah kemampuan untuk membaca perubahan dengan cepat, melakukan manajemen risiko dengan baik serta memiliki kamampuan untuk memprediksi pergerakan nilai tukar mata uang tertentu. Semua hal tersebut tidak pernah diajarkan di institusi resmi seperti sekolah atau universitas manapun dan anda terus mempelajarinya. Salah satunya melakukan praktik untuk mendapatkan pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan. 

Hanya Mereka yang Bermodal Besar yang Bisa Melakukan Forex Trading

Dulu memang benar bahwa hanya perusahaan dan fund manager besar saja yang bisa melakukan forex trading. Zaman sudah berubah dan teknologi berkembang dengan pesat. Dengan andanya internet, forex trading mengalami perubahan drastis. Saat ini, semua orang bisa melakukan forex trading kapan pun dan dimana pun. Saat ini, ada banyak broker forex bermunculan dan mereka menawarkan mini account, micro account bahkan ada yang menawarkan nano account. Dengan modal $1 atau sekitar Rp13.000 anda sudah bisa melakukan trading. Jadi, untuk saat ini mitos di atas adalah salah.

Trading Forex Itu Mudah 

Banyak mitos yang mengatakan bahwa trading forex itu mudah. Bila anda hanya membuat akun di broker, anda memasang metatrader lalu menghabiskan uang di akun anda memang mudah. Permasalahan sebenarnya adalah bagaimana cara untuk mendapatkan profit secara konsisten, itulah hal yang sulit. Anda jangan percaya dengan iming-iming cepat kaya dengan berinvestasi di forex. 

Lalu kenapa banyak trader sukses? Ya benar, saat ini banyak trader sukses di luar sana. Tetapi biasanya trader sukses tidak terjadi dalam semalam. Mereka biasanya harus jatuh bangun mengembangkan strategi trading yang baik sebelumnya menemukan strategi trading terbaik yang bisa menghasilkan profit secara konsisten. Bukan saja hanya megembangkan stategi trading yang baik, mereka juga harus memiliki psychology trading yang baik.

Pengalaman bertahun-tahun itu memberikan naluri dan insting trading yang tidak bisa di dapat dalam waktu sekejap. Itulah kenapa trader berpengalaman sering mengisi seminar trading di hotel-hotel dimana pesertanya harus membayar jutaan untuk sekali hadir.

Seorang Trader Harus Memantau Pergerakan Pasar 24 Jam

Mitos ini juga tidak benar, tapi 30 tahun yang lalu mungkin benar. Pada saat itu, seorang trader harus memantau pergerakan pasar dan harus menghubungi broker secara langsung untuk masuk dan keluar pasar. Dengan adanya teknologi canggih, kini semuanya menjadi berubah. Anda bisa memantau sendiri dan bisa masuk dan keluar pasar sendiri. Jadi, sekali lagi mitos di atas adalah salah.

Untuk menjadi seorang trader, memang tidak mudah. Namun demikian bila anda mau belajar dan terus mengasah keterampilan, anda akan menjadi seorang trader yang handal. Bila anda ingin belajar forex anda bisa menghubungi www.didimax.co.id. Ini merupakan tempat belajar forex dan broker forex ternama di Indonesia. Anda akan di bimbing oleh para mentor forex profesional dan mumpuni dalam bidangnya.

KOMENTAR DI SITUS

FACEBOOK

Tampilkan komentar yang lebih lama