Pusat Edukasi

Rumah Pusat Edukasi Belajar Forex Pusat Edukasi Gratis Aturan Trading Jangka Pendek Jika Ingin Tetap Untung

Aturan Trading Jangka Pendek Jika Ingin Tetap Untung

by Didimax Team

Meski trading jangka panjang menguntungkan, aturan trading jangka pendek masih diincar terutama bagi pemula. Mereka akan melakukan trading pada waktu tertentu, kemudian menikmati hasil setelahnya dalam waktu singkat.
 
Beberapa orang mungkin akan berkata, jika itu hanya membuang waktu dan juga mungkin kesempatan untuk untung lebih besar lagi. Tapi bagi para pemula yang tidak sabaran, trading dalam waktu pendek adalah alternatif terbaik baginya.
 
Jika ingin berhasil, memang Anda harus tahu aturan trading jangka pendek itu seperti apa. Jangan asal pasang atau top up bila dari awal tidak ada strategi serta minim pengetahuan. Perhatikan informasi berikut.
 
 
Aturan Trading Jangka Pendek yang Perlu Diterapkan
 
Perlu mencari broker forex terbaik untuk membimbing Anda dalam memulai trading, terutama jenis jangka pendek. Meski terdengar mudah, tapi belum tentu trader tersebut bisa berhasil.
 
Trading jangka pendek juga disebut dengan Day trader dan yang melakukannya dinamakan Day trader. Biasanya untuk trading seperti ini hanya dilakukan sehari saja atau bahkan kurang dari 24 jam.
 
Maka dari itu, perlu diketahui juga aturan trading jangka pendek agar nanti tidak langsung hilang uang yang telah Anda top up untuk melakukan kegiatan ini.
 
Alasan mengapa banyak trader menginginkan trading jangka pendek, itu karena mereka ingin memperoleh profit dengan cepat. Biasanya trader seperti itu, mau berjam-jam menganalisis dan melihat pergerakannya.
 
Bila beruntung, broker forex terbaik akan membantu Anda dalam menganalisis pergerakan agar profit yang diinginkan bisa tercapai.
 
Karena trading seperti ini risikonya lebih besar, maka Anda jangan pernah coba-coba. Kami sarankan untuk memahami aturannya terlebih dulu.
 
Mari belajar tentang trading dalam waktu pendek bersama kami. Berikut aturan yang harus Anda lakukan jika ingin memulainya :
 
1. Selalu Ingat Tujuan Day Trading
 
Hal pertama dalam aturan trading jangka pendek adalah ingat tujuannya. Jika mengambil trading harian, memang bukan untuk investasi.
 
Hal itu karena aktivitas yang dilakukan dalam jangka pendek dengan tujuan memperoleh keuntungan berdasarkan selisih pergerakan harga dalam satu hari.
 
2. Jangan Samakan dengan Gambling
 
Jangan pernah samakan dengan gambling karena bisa menjadi bencana. Jika menyamakan seperti halnya judi, Anda bisa bebas memburu keuntungan secara acak tanpa aturan.
 
3. Terapkan 5W+1H ketika Day Trading
 
Kenapa harus menerapkan 5W+1H ketika trading harian? Tujuannya agar aktivitas trading Anda menjadi lebih terarah lagi. Karena profit memang harus bisa didapat dalam jangka pendek.
 
4. Amati Pasar pada 15 Menit Awal
 
Kenapa harus menunggu 15 menit awal? Biasanya dalam waktu 15 menit setelah pasar dibuka, akan terjadi volatilitas yang cukup tinggi. Nanti Anda akan bingung tindakan selanjutnya. Maka dari itu, perlu menunggu dulu.
 
5. Pergunakan Stop Loss
 
Jangan pernah ragu menggunakan tindakan stop loss jika bertahan juga tidak memungkinkan. Tapi harus tahu kapan Anda harus stop loss.
 
6. Manfaatkan Limit Entry Order pada Waktu Tertentu
 
Cara masuk pasar menggunakan limit entry order sebenarnya tidak biasa. Hal ini bertujuan, agar Anda tidak terlalu awal menutup order hingga perolehan sendiri malah kecil.
 

Sikap Terbaik dan Sesuai Aturan Trading Jangka Pendek

 
Selain aturan trading jangka pendek yang ada di atas, Anda juga perlu menjaga sikap yang baik ketika memulainya. Terlalu emosi juga tidak boleh. Bahkan terlalu obsesi bisa saja membuat Anda rugi banyak.
 
Maka dari itu, para day trader selalu menerapkan sikap selektif dalam memilih masuk pasar tertentu. Anda juga perlu ada alasan kenapa harus masuk pasar itu agar menghindari hal buruk lainnya.
 
Anda juga perlu menahan diri dan jangan terlalu mengejar pasar. Jika semua pasar dimasuki karena dianggap membawa untung, justru malah bisa menambah beban.
 
Pasar tidak bisa bergerak sesuai dengan keinginan Anda. Maka dari itu, wajib waspada dan hindari hal berlebihan. Jika merasa ragu-ragu, kurangi volume untuk trading. Dari pada memaksa hingga diri sendiri tersiksa, jangan dahulu masuk.
 
Kami sarankan kepada Anda jika ingin trading aman untuk jangka waktu pendek, belajar saja dengan broker forex Didimax. Keberadaan kami, akan membantu para pemula bisa trading secara baik meski itu jangka pendek.
 
Daftarkan diri mulai sekarang untuk belajar dengan Didimax. Tenang saja, kami broker yang telah resmi. Mau belajar mengenai aturan trading jangka pendek bersama Didimax, akan mudah memahaminya.
 

KOMENTAR DI SITUS

FACEBOOK

Tampilkan komentar yang lebih lama