Pusat Edukasi

Rumah Pusat Edukasi Belajar Forex Pusat Edukasi Gratis Kenali Lebih Dekat Tentang Trader’s Block dan Cara Mengatasinya

Kenali Lebih Dekat Tentang Trader’s Block dan Cara Mengatasinya

by Didimax Team

Ada banyak hal yang harus anda ketahui jika anda ingin belajar forex, salah satunya ialah traders block. Jika dalam dunia penulis anda akan dikenalkan dengan kata “writer’s block”, dimana keadaan ini berhubungan dengan dunia tulis menulis yang dialami oleh penulis yang tidak bisa membuat sebuah karya yang baru. 

Writer’s block ini cukup intens dan bervariasi. Tidak jarang hal ini akan berlangsung selama beberapa jam atau dalam hitungan menit dan cukup ringan. Namun ada juga yang berlangsung hingga berbulan – bulan, bahkan bertahun – tahun dimana penulis sama sekali tidak bisa menemukan konten baru. Hal ini merupakan kejadian yang cukup ekstrem.

 

Trader’s Block pada Dunia Forex

Keadaan dimana membuat anda sangat frustasi ini juga kerap kali terjadi dalam dunia forex. Di sini disebut sebagai trader’s block. Keadaan ini kerap kali terjadi saat para trader menang besar atau bahkan kalah besar. Para traders sebagian besar akan mengalami kesulitan dalam menemukan perdagangan yang baru.

Hal ini terjadi dikarenakan para trader juga merasa takut jika tidak bisa mengikuti keberhasilan yang didapat sebelumnya. Namun hal ini juga bisa saja terjadi saat para trader merasa takut akan mengulangi kesalahan yang sama seperti sebelumnya. Saat anda sebagai seorang trader takut jika mengalami keadaan ini, maka tentu saja anda tidak akan mendapatkan perdagangan sempurna seperti yang anda ingin.

Cara Mengatasi Frustasi dalam Trading Forex

Saat anda sebagai seorang trader sadar jika anda sedang dalam keadaan trader’s block, maka umumnya para trader akan menggunakan banyak cara supaya bisa keluar dari hal yang bahkan bisa jadi sebuah kebiasaan ini. Hal ini bahkan bisa memberi banyak kerugian untuk para trader daripada keuntungnya. Mengapa demikian? Hal ini dikarenakan para trader akan mengasihkan cukup banyak perdagangan yang dipaksakan. Jika anda mengalami keadaan ini maka sama seperti keadaan quick stand, dimana semakin akan berusaha berjuang, maka anda akan semakin jatuh tenggelam. Sehingga jangan sampai anda memaksakan.

Akan lebih baik jika anda mengalami keadaan ini, anda menenangkan diri anda, membuat rileks dan hal ini sangat membantu anda dalam menemukan pola pemikiran yang optimal dan juga untuk membuat anda agar tetap fokus. Setelah itu anda bisa kembali melihat dasar – dasar untuk perdagangan forex. Anda bisa meninjau kembali perdagangan yang anda lakukan secara menyeluruh dan kemudian pelajari tentang filosofi yang ada di baliknya, keadaan keluar dan masuk, dan juga pelajari aturan dari management risiko nya. Anda bisa membuat penyesuaiannya dan jika dibutuhkan anda bisa membuat sesuai dengan pengalaman terbaru anda.

Jika anda sudah melakukan semua hal tersebut, maka anda bisa melihat kembali grafik perdagangan. Anda bisa menemukan perdagangan dengan dasar standar untuk sistem perdagangan forex milik anda yang sudah terbukti dan abaikan terlebih dahulu emosi yang ada dalam diri anda. Ambil perdagangan yang memang sesuai untuk sistem anda. Hal ini pertama kali dilakukan memang cukup sulit, namun jika anda bisa mengatur kembali dan juga membuat lambat dan lebih mempunyai fokus yang baru, ialah cara yang paling baik untuk anda supaya bisa mengatasi trader’s block. Jika sudah berjalan, maka anda bisa kembali pada sistem perdagangan anda yang lama.

Belajar Trading Forex 

Keadaan tersebut tentu saja akan menyusahkan diri anda sediri dan merugikan. Oleh karena itu, anda juga harus bisa menemukan solusi yang tepat untuk bisa kembali melakukan trading. Bagi anda yang masih pemula, maka anda bisa belajar trading forex terlebih dahulu. Anda bisa belajar pada broker yang terbaik dan bisa membantu anda. 

Bukan hanya membantu dalam belajar trading forex saja, anda juga akan dikenalkan dengan berbagai macam istilah yang kerap muncul pada dunia forex dan akan diberikan solusi atau cara mengatasi. Dengan demikian, maka anda bisa siap jika suatu saat menemukan istilah yang belum anda ketahui. Anda bisa menggunakan broker Didimax misalnya.

Didimax akan memberikan kepada anda pembelajaran mengenai bagaimana strategi untuk melakukan trading forex yang benar, baik itu dengan cara online atau juga offline. Broker terbaik di Indonesia ini juga akan memberikan kepada anda belajar forex gratis. Jika anda menggunkaan broker Didimax ini, maka anda juga akan dapat banyak keuntungan lainnya.

KOMENTAR DI SITUS

FACEBOOK

Tampilkan komentar yang lebih lama