Pusat Edukasi

Rumah Pusat Edukasi Belajar Forex Pusat Edukasi Gratis Kesalahan Trading Forex Pemula, Hindari agar Untung

Kesalahan Trading Forex Pemula, Hindari agar Untung

by Didimax Team

Seperti belajar hal baru, sebagai seorang pemula, Anda tentu pernah melakukan kesalahan trading forex. Sebenarnya melakukan kesalahan memang menjadi hal wajar dilakukan dalam dunia trading. 
 
Tetapi tidak jarang seorang trader melakukan kesalahan secara berulang-ulang di mana akan menyebabkan kerugian tersendiri. Apabila hal tersebut dibiarkan terus-menerus, maka bukan tidak mungkin, Anda akan kesulitan untuk mendapatkan keuntungan selama bermain. 
 
Bahkan Anda akan kehabisan modal dalam waktu cepat sehingga bisa meningkatkan risiko lebih parah seperti berhutang ataupun masalah lainnya. Sebagai seorang trader, Anda tentunya tidak ingin bukan apabila hal tersebut terjadi. 
 
 

Inilah Beberapa Kesalahan Trading Forex Pemula

 
Menemukan keberadaan broker forex terbaik memang bukan hal sulit untuk dilakukan. Dengan bermain di dalam situs terpercaya itulah, seseorang bisa terhindar dari berbagai kerugian akibat dari broker palsu. 
 
Oleh karena itulah, Anda memang harus memahami beberapa kesalahan dalam trading forex untuk pemula yang sebaiknya harus dihindari agar tetap mendapatkan keuntungan selama bermain. 
 
Kendati platform pialang yang dipilih sudah terpercaya dan terbaik, tetapi tidak sedikit dari trader masih sering mengalami kegagalan. Hal tersebut mungkin disebabkan karena sejumlah kesalahan trading forex yang dilakukan baik sadari ataupun tidak. 
 
Oleh karena itulah, sebagai seorang trader, Anda memang perlu menyiapkan pondasi kuat sehingga bisa terhindar dari berbagai macam kemungkinan. Termasuk juga mengetahui beberapa kesalahan dalam melakukan trading forex di bawah ini.
 
1. Tidak Menggunakan Akun Demo Dahulu 
 
Kesalahan paling sering dilakukan oleh seorang trader adalah tidak menggunakan akun demo terlebih dahulu ketika bermain. Hal tersebut karena sebagian besar dari mereka beranggapan bahwa akun demo hanya digunakan buat belajar instruksi dasar saja. 
 
Padahal kalau dilihat lebih jauh lagi, keberadaan dari akun demo inilah mempunyai peran sangat penting. Termasuk sebagai sarana untuk melakukan buy and sell secara real tetapi tidak perlu khawatir modal akan habis. 
 
2. Overtrading
 
Terlihat sepele tetapi melakukan kegiatan trading secara berlebihan atau overtrading juga menjadi kesalahan trading forex yang wajib untuk dihindari. Banyak dari pemula terlalu emosional sehingga mengambil keputusan yang salah. 
 
Padahal apabila melakukan trading secara professional, bukan berarti Anda harus mengawasi chart forex tersebut selama mungkin. Itulah sebabnya, cobalah untuk tidak terlalu terobsesi dengan overtrading dahulu. 
 
3. Tidak Memahami Analisisi Fundamental 
 
Masih ada kesalahan trading forex yang perlu diperhatikan oleh seorang trader yakni mereka tidak memahami analisis fundamental. Perlu diingat bahwa analisis fundamental inilah mempunyai peran sangat penting dalam dunia forex. 
 
Sebab nantinya akan membantu Anda untuk memutuskan akankan akan membeli sebuah saham ataukah tidak. Kebanyakan dari newbie memang tertarik mendapatkan keuntungan secara instan sehingga mengabaikan kehadiran analisis ini. 
 
4. Transaksi Jangka Pendek 
 
Kehadiran transaksi jangka pendek memang cukup menggiurkan bagi sebagian besar orang karena akan memberikan keuntungan dalam waktu singkat. Tetapi risikonya juga cukup besar termasuk menguras waktu, energi hingga mempunyai risiko tinggi di dalamnya. 
 

Tidak Memperhatikan Broker dalam Melakukan Trading 

 
Pernah menemukan keberadaan broker yang menawarkan trading dengan harga terjangkau? Sebaiknya jangan langsung tertarik begitu saja dengan hal tersebut. Karena ini juga termasuk ke dalam kesalahan trading forex yang sering dilakukan. 
 
Biasanya broker yang menawarkan harga terjangkau tidak bisa dipercaya begitu saja dan biasanya merupakan sebuah penipu. Ya, dalam memilih broker memang menjadi tantangan tersendiri bagi sebagian besar trader. 
 
Sebab tidak semua platform pialang tersebut dapat dipercaya seperti broker forex Didimax. Apabila Anda sampai bergabung dengan keberadaan situs palsu, jelas bisa meningkatkan berbagai macam risiko di dalamnya termasuk tidak pernah mendapatkan keuntungan. 
 
Adapun kesalahan satu ini paling sering dialami oleh para generasi milenial yang baru pertama kali terjun dalam dunia forex tersebut. Untuk mengetahui apakah sebuah broker alias pialangan trading bisa dipercaya atau tidak sebenarnya sangat mudah. 
 
Yakni dengan melihat legalitas serta reputasi yang dimiliki mereka di pasar forex. Jangan tergiur dengan penawaran-penawaran berlebihan bahkan cenderung kurang masuk akal untuk ukuran trading. 
 
Sebagai seorang pemula, melakukan kesalahan dalam bermain memang menjadi hal lumrah tetapi apabila dilakukan secara terus-menerus, sebaiknya Anda harus melakukan evaluasi. Oleh karena itulah agar terhindar dari kesalahan trading forex pemilihan broker, silakan join ke Didimax sekarang juga. 
 

KOMENTAR DI SITUS

FACEBOOK

Tampilkan komentar yang lebih lama