Pusat Edukasi

Rumah Pusat Edukasi Belajar Forex Pusat Edukasi Gratis Rekomendasi Aplikasi Sinyal Forex Terbaik untuk Trader Pemula

Rekomendasi Aplikasi Sinyal Forex Terbaik untuk Trader Pemula

by Sahabat Artikel

Rekomendasi aplikasi sinyal forex terbaik untuk trader pemula yang ingin belajar Forex tetapi terkendala banyak hal seperti sibuk pekerjaan dan tidak sempat mengawasi perkembangan mata uang global? Anda saat ini tidak perlu khawatir karena dapat memanfaatkan teknologi canggih dan modern masa kini. Misalnya saja seperti melakukan trading melalui smartphone Android maupun sistem iOS dengan aplikasi terbaik. Jadi tidak perlu lagi bergantung pada komputer maupun laptop untuk mengelola tiap transaksi yang ingin dilakukan.
 
Penting bagi pemain Forex pemula untuk mengetahui sinyal transaksi valas setiap hari. Namun kebanyakan orang mengalami masalah seperti kesulitan menemukan sarana ataupun alat yang praktis serta mudah digunakan. Sudah ada aplikasi khususnya bagi pengguna Android untuk mengetahui pergerakan sinyal mata uang asing di seluruh dunia. Penggunaannya simpel sehingga bisa dipahami oleh pemula dalam waktu cepat. Supaya menemukan rekomendasi aplikasi terbaik, simak beberapa contohnya berikut ini!
 

Forex Signals & Analysis 

 
Aplikasi pertama ini mudah ditemukan pada pencarian Google Play karena cukup populer dan mendapatkan respon positif dari penggunanya. Forex Signals & Analysis ternyata salah satu aplikasi besutan wetalktrade.com sehingga kualitasnya tak perlu diragukan lagi. Kelebihannya yaitu menyediakan dua macam pilihan aplikasi, berbayar maupun gratis sehingga bisa ditentukan sendiri berdasarkan kebutuhan. Keunggulan lainnya terdapat notifikasi aktif untuk sinyal trading Forex, fitur chatting, akurasi tinggi dan sebagainya. 
 

Forex Signals & Forex Learning 

 
Berikutnya adalah aplikasi belajar Forex dari FXGhani yang tak kalah mudah serta praktis ketika dipakai oleh trader pemula. Bahkan penilaiannya lebih tinggi bila dibandingkan rekomendasi aplikasi sebelumnya yaitu 4,8 bintang dan sudah digunakan oleh 1.700 orang di berbagai negara. Kelebihan dari aplikasi ini diantaranya notifikasi aktif, pemberitahuan money management, lebel take profit dan stop loss yang sangat ilustratif, serta tersedia dalam berbagai bentuk grafik menarik. 
 

Daily Forex Signal

 
Berikutnya yaitu Daily Forex Signal dari Md Lutfor Rahman dengan tampilan sangat sederhana namun fitur di dalamnya lengkap. Banyak trader menggunkana aplikasi ini dikarenakan lebih simpel, mudah, cepat tetapi mampu memenuhi segala kebutuhan saat melaakukan trading Forex. Meskipun sifatnya gratisan, Daily Forex Signal menerapkan analisis atau pertimbangan mata uang dunia secara teknikal. Jadi bisa dikatakan kalau perkiraannya akurat dan bisa dipercaya. 
 
Kelebihan lainnya terletak pada sistem pergerakan chat yang detail sehingga Anda dapatmelihat pergerakan terkecil sekalipun. Bahkan pola-pola candle yang biasanya tak terlihat dan terabaikan bisa diperhatikan sendiri oleh penggunanya. Meskipun begitu tetap ada satu kekurangannya dimana aplikasi ini kurang akurat pada bagian pair GBP/CHF sehingga tak bisa dipercaya 100%. Selain itu juga sering mengalami lagging atau pergerakannya mancet. 
 

Live Forex Signals

 
Live Forex Signals adalah suatu aplikasi sinyal trading Forex yang dikembangkan oleh perusahaan bernama Massy Art. Sama seperti Daily Forex Signal, aplikasi ini juga sederhana dan mudah digunakan oleh pemula sekalipun. Akan tetapi Anda jangan remehkan fasilitas dan fitur yang diberikan karena sudah cukup lengkap, misalnya saja supdate sinyal harian. Kemudian tak hanya mata uang asing saja namun juga menampilkan pergerakan instrumen lain seperti emas. 
 

Market Trends - Algorithmic Forex Signal 

 
Perusahaan bernama Finansoft Ltd mengembangkan aplikasi berikut ini dengan segala macam keunggulan serta manfaatnya bagi trader Forex. Ratingnya cukup tinggi para market Goole Store yaitu 4.7 bintang dan mendapatkan review positif dari penggunanya. Yang unik dari Market Trends adalah menerapkan analisa teknikal dengan perhitungan alogaritma berdasarkan style trading pada masing-masing valas. Dengan begitu Anda akan mendapatkan pergerakan sinyal akurat dan lebih ideal ketika trading Forex. 
 
Menganalisa sinyal Forex sangatlah membantu trader dalam mengambil keputusan transaki, apakah ingin sell ataukah buy. Terlebih lagi ketika mata uang seluruh dunia selalu bergerak naik turun setiap detik sehingga harus diperhatikan agar tidak kehilangan peluang. Dengan bantuan aplikasi sinyal tersebut maka Anda dapat melakukan pemantauan kapanpun dimanapun. Namun jangan 100% bergantung pada informasi di dalamnya dan cobalah menggunakan sumber lain. 
 
Nah, itulah tadi sedikit rekomendasi tentang aplikasi sinyal Forex terbaik yang bisa digunakan oleh pemain baru. Akan lebih baik kalau Anda mengunduh dua macam aplikasi untuk dijadikan bahan pertimbangan sehingga perkiraannya makin akurat. Belajar Forex sangatlah mudah karena didukung oleh teknologi canggih serta akses bebas lewat internet.
 

KOMENTAR DI SITUS

FACEBOOK

Tampilkan komentar yang lebih lama